Apa itu PT TMMIN? TMMIN memproduksi apa saja? PT TMMIN Berdiri tahun berapa? Sejarah TMMIN, Berapa gaji magang PT TMMIN? Karir TMMIN
INFORMASI PERUSAHAAN
PT. TMMIN atau PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia merupakan perusahaan yang bergerak pada bidang Manufaktur industri Auotomotif asal Jepang dengan brand TOYOTA
Produk dari PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia adalah MOBIL yang meliputi merek Kijang Innova, Fortuner, Sienta, Yaris, Velos, dan Calya. selain produsen mobil. perusahaan juga menawarkan produk berupa Mesin 1NR, 2NR, 1TR dan 2TR
PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia melalui laman websitenya memperkenalkan Empat Produk yang dikelola yakni kendaraan, Mesin, Komponen, dan juga Alat Produksi
Sejarah
Tahun 1970 an
Pada awal pertama kali masuk ke Indonesia ditahun 1970, Toyota mendirikan perusahaan importir dan distributor mobil dengan nama PT Toyota Astra Motor yang kemudian disusul dengan pendirian PT Multi Astra 1973 karena adanya peningkatan produksi
Ditahun 1976 Toyota kembali mendirikan perusahaan PT Toyota Mobilindo sebagai pabrik perakitan karoseri mobil dengan produk Kijang generasi pertama yang diperkenalkan pada 1977
Tahun 1980 an
Dari tahun pertamanya di Indonesia Toyota tak pernah henti berinvestasi. di tahun 1982 Toyota kembali mendirikan Pabrik perakitan mesin Toyota pertama dengan nama badan usaha PT Toyota Engine Indonesia
Dengan ini sepenuhnya Mobil toyota diproduksi secara langsung di Indonesia, dan berhasil melakukan ekspor perdananya pada 1987 dengan mengirimkan produk Kijang generasi tiga ke beberapa negara di Asia-Pasifik
Pada tahun 1989 Toyota menggabungkan ke-empat perusahaannya tersebut menjadi satu kekuatan bisnis antara PT Toyota Astra Motor, PT Multi Astra, PT Toyota Mobilindo dan PT Toyota Engine Indonesia menjadi satu nama PT Toyota Astra Motor ( TAM )
Tahun 1990 an
pada tahun 1996 TMMIN mendirikan pabrik baru yang berlokasi di Karawang, ditahun yang sama produk Toyota Indonesia telah mencapai 1.000.000 unit
Tahun 2000 an
ditahun 2003 Toyota melakukan restrukturisasi TAM menjadi TMMIN Toyota Motor Manufacturing Indonesia dimana dengan ini TAM berubah perperan menjadi perusahaan Distributor
Tahun 2004 Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia diluncurkan serta Kijang Innova sebagai generasi kelima dari Kijang
Tahun 2006 Fortuner mulai diproduksi untuk pertama kalinya
Tahun 2011 PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia kembali mendirikan pabrik di Karawang sebagai pabrik kedua
Tahun 2014 Toyota Yaris di luncurkan serta mendirikan pabrik mesin baru
Tahun 2015 All New Kijang Innova diluncurkan sebagai generasi ke enam dari Kijang
Tahun 2016 All New Toyota Fortuner diluncurkan dan juga peresmian Pabrik Mesin Alumunium 3 di Karawang
Tahun 2022 Toyota telah mencatat capaian 2.000.000 unit produk yang diekspor
Informasi Singkat
- Badan Usaha : PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia
- Industri : Manufaktur Otomotif
- Tahun Beridiri : 1989
- Produksi : Mobil, Mesin, Komponen Mobil, Alat Produksi
- Alamat : Kawasan Industri KIIC Lot DD 1, Jl. Permata Raya, Karawang Barat, Sirnabaya, Telukjambe Timur, Karawang, Jawa Barat 41361
- Email Rekrutmen : tmmin@toyota.co.id
- Email Perusahaan : -
- Situs web : https://toyota.co.id
Gaji Dan Kesejahteraan PT TMMIN
Sebagai perusahaan di Sektor Tertinggi, ditambah lagi perusahaan ini merupakan investasi Asal Jepang maka tidak perlu diragukan lagi mengenai kesejahteraan, gaji, dan tunjangannya
Bahkan salah satu reviewer mengatakan "PT Ini sangat baik untuk jenjang karir dari segi fasilitas sangat baik dari kesejahteraan karyawan juga sangat baik
Gaji PT TMMIN : diperkirakan gaji untuk posisi operator mencapai 7.000.000 perbulan 58% lebih tinggi dari rata rata
Baca Juga : PT Nippon Indosari Corpindo
Informasi | Nilai |
---|---|
Gaji/Tunjangan | Baik |
Jenjang Karir | Baik |
Budaya Kerja | Baik |
Manajemen Kerja | Baik |
Manajemen Perusahan | Baik |
Lowongan Kerja PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia Karawang
Berikut adalah lowongan kerja terbaru dari PT TMMIN yang diterbitkan oleh lokerku.net pada September 2022
Pemagangan Vokasi PT TMMIN
Kualifikasi :
- Laki-laki usia 18 - 19 tahun 6 bulan
- Pendidikan Smk jurusan Teknik Mesin, Kendaraan Ringan, Otomotif, Mekatronika, Pengelasan, Instalasi Tenga Listrik, Elektronika Industri
- Nilai raport MTK min 7,0 dari skala 10,0
- Nilai rata-rata ijazah min 6,5 dari skala 10,0
- Tinggi badan minimal 163cm
- Tidak Buta Warna
Lowongan tersebut diterbitkan pada 13 September 2022 yang dapat di apply melalui website disnaker Karawang pada tautan berikut
Disclaimer
Semua informasi yang kami publikasikan telah melewati beberapa riset, pengumpulan data dan bahkan ex pekerja sebagai narasumber. Ketahuilah bahwa semua data yang disediakan hanya sebagai pedoman dan telah disiapkan untuk tujuan Informasi atau perkiraan saja.
Data dapat berubah maupun tidak sejak pembaruan terakhir